Alkisah saya yang sedang malas beli makan di warteg ini merasa tubuhnya sudah terpapar terlalu banyak minyak, jika dikombinasikan dengan stres tidak akan baik bagi tubuh. Maka saya mencoba beberapa menu kukus dan rebus. Pertama saya buat pepes tahu, ya cuma potong-potong beberapa bumbu (bawang putih, bawang merah, sereh, salam, cabe, lengkuas) dicampur tahu putih, garam, gula, lalu dibungkus daun. Oke ternyata diterima oleh lidah saya setidaknya, dan beberapa teman kos saya (hm mungkin terpaksa).
Menu kukus kedua adalah mendaur ulang makanan. Saya punya ayam bakar yang saya bungkus dari rumah, setelah saya hangatkan dengan menggoreng rasanya salah nih. Bagaimana kalau kita kukus.
Ayam suwir kukus sayur (ceilee pake ada namanya)
- dada ayam goreng, atau ayam ungkep, atau ayam yang sudah matang, suwir suwir
- paprika merah (iris dadu keciiil keciil)
- bawang daun (iris keciiil keciil)
- jagung manis
- wortel (iris dadu keciiil keciil)
Bumbu
- bawang putih cincang, sangrai, supaya gak bau
- kecap
- lada bubuk
- garam
Caranya :
1. Aduk bumbu, ini bumbu porsinya dikit aja asal rasa aja
2. Masukkan ayam suwir, aduk sama bumbu
3. Cemplungin deh semua sayur
4. Aduk aduk aduk aduk
5. Kukus sekitar 15-20 menit. Sayuran dipotongnya kecil-kecil ya supaya cepat mataang, keburu lapar kan berabe. Angkaatt.. wuss wuss haruumm. Diterima pula oleh lidah saya, dan dua orang yang ada di kosan. (Lagi-lagi jadi korban)
Darimana sayurannyaa? Sempatkan sekali dalam seminggu ke pasar, beli kira-kira cukup untuk seminggu sayuran dasar yang awet, seperti wortel, jagung, buncis, kacang panjang, tomat, cabe, bawang merah, bawang putih (kira-kira total 20ribu-an lah). Habis dari pasar, potong-potong sayurannya lalu masukkan ke tempat makan, atau bungkus dengan plastik makanan transparan, zzzaapp simpan dalam lemari es. Jadi kalau mau makan tinggal direbus, kukus, atau tumis. Lain waktu saya tulis cara buat kaldu sayuran ya, hasil baca-baca sekilas buku food-combining sambil jongkok di toko buku. Ahahaha
Mari hidup sehat! :)
Menu kukus kedua adalah mendaur ulang makanan. Saya punya ayam bakar yang saya bungkus dari rumah, setelah saya hangatkan dengan menggoreng rasanya salah nih. Bagaimana kalau kita kukus.
Ayam suwir kukus sayur (ceilee pake ada namanya)
- dada ayam goreng, atau ayam ungkep, atau ayam yang sudah matang, suwir suwir
- paprika merah (iris dadu keciiil keciil)
- bawang daun (iris keciiil keciil)
- jagung manis
- wortel (iris dadu keciiil keciil)
Bumbu
- bawang putih cincang, sangrai, supaya gak bau
- kecap
- lada bubuk
- garam
Caranya :
1. Aduk bumbu, ini bumbu porsinya dikit aja asal rasa aja
2. Masukkan ayam suwir, aduk sama bumbu
3. Cemplungin deh semua sayur
4. Aduk aduk aduk aduk
5. Kukus sekitar 15-20 menit. Sayuran dipotongnya kecil-kecil ya supaya cepat mataang, keburu lapar kan berabe. Angkaatt.. wuss wuss haruumm. Diterima pula oleh lidah saya, dan dua orang yang ada di kosan. (Lagi-lagi jadi korban)
Darimana sayurannyaa? Sempatkan sekali dalam seminggu ke pasar, beli kira-kira cukup untuk seminggu sayuran dasar yang awet, seperti wortel, jagung, buncis, kacang panjang, tomat, cabe, bawang merah, bawang putih (kira-kira total 20ribu-an lah). Habis dari pasar, potong-potong sayurannya lalu masukkan ke tempat makan, atau bungkus dengan plastik makanan transparan, zzzaapp simpan dalam lemari es. Jadi kalau mau makan tinggal direbus, kukus, atau tumis. Lain waktu saya tulis cara buat kaldu sayuran ya, hasil baca-baca sekilas buku food-combining sambil jongkok di toko buku. Ahahaha
Mari hidup sehat! :)
Comments